Berita pujasintara

Sosialisasi Pemanfaatan Koleksi Digital Perpusnas RI Kepada Perwira Siswa di Seskoal Jakarta Selatan

Image

Selasa, 12 februari 2021 merupakan hari yang berkesan bagi kami para Pustakawan dari Perpustakaan Nasional RI karena dapat berbagi informasi dan pengetahuan kepada Pasis (Perwira siswa) yang sedang menjalankan proses pendidikan reguler (Dikreg) di Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (SESKOAL) yang berlokasi di jalan Ciledug Raya Cipulir Jakarta Selatan. Sebagai informasi Dikreg Seskoal Angkatan ke-59 tahun 2021 diikuti sebanyak 175 Perwira Menengah tersebut antara lain 162 Perwira Siswa (Pasis) TNI Angkatan Laut dan 13 orang terdiri dari 2 TNI AD, 2 TNI AU, dan 4 Polri, serta 5 Pasis Negara Sahabat berasal dari Australia, Malaysia, Singapura, Pakistan, dan Uni Emirat Arab.

Seskoal dan Perpustakaan Nasional telah menjalin kerjasama rutin dengan Seskoal dalam hal ini Perpustakaan Seskoal dalam memberikan pembekalan kepada para Pasis dalam memanfaatkan sumber informasi yang berkualitas baik dari segi konten maupun segi kuantitas atau jumlah. Narasumber kegiatan ini adalah Ibu Yuli Maryani, S.Sos, M.Si yang merupakan Pustakawan Muda beserta tim. Materi yang disampaikan dalam sesi kegiatan ini adalah pengenalan koleksi perpustakaan nasional baik tercetak maupun digital, Pemanfaatan fitur dan fasilitas yang disediakan oleh Perpusnas seperti e-resources, IOS, iPusnas dan virtual card. Serta, strategi penelusuran sesuai dengan kebutuhan informasi seperti ebook, ejournal, thesis, dan disertasi. Metode bimbingan dilakukan dengan melakukan praktik secara langsung sehingga para Pasis dapat langsung melakukan tahapan yang diberikan dan bertanya langsung ketika menemui kendala dalam penelusuran. Selain itu Perpustakaan Nasional juga melakukan layanan penyediaan fasilitas cetak kartu secara langsung bagi para Pasis yang di fasilitasi oleh Mufti Royyansyah dan rekan – rekan dari kelompok layanan keanggotaan Perpusnas RI sehingga kedepan mereka dapat memanfaatkan fasilitas dan koleksi secara optimal.

Kegiatan ini telah mengikuti protokol kesehatan yang ketat diantaranya diadakan pemeriksaan PCR antigen bagi personil dari Perpusnas yang akan berkunjung ke Seskoal di hari pelaksanaannya setelah dokter menyatakan negatif maka baru diperkenankan untuk bisa masuk ke dalam area Seskoal. Serta yang terpenting yakni penerapan Physical distancing, mencuci tangan, dan penggunaan masker tiga lapis. Semoga kegiatan ini dapat dilakukan secara rutin dan kemitraan serta sinergi yang baik antara Perpustakaan Seskoal dan Perpustakaan Nasional dapat terus terjaga dan secara berkesinambungan mengarah kepada peningkatan kerjasama dibidang yang lain diantaranya Pengadaaan koleksi yang menunjang pembelajaran dan pendidikan.